Kembali ke Pasar! Ini Alasan Xiaomi Ultra Hadir Lagi di Indonesia

Sahrul

Setelah bertahun-tahun absen, Xiaomi akhirnya kembali membawa seri flagship Ultra ke pasar Indonesia dengan meluncurkan Xiaomi 15 Ultra. Langkah ini menandai kembalinya lini ponsel premium Xiaomi ke Tanah Air setelah terakhir kali hadir pada tahun 2021 dengan Mi 11 Ultra. Namun, apa yang mendorong Xiaomi untuk kembali menghadirkan perangkat kelas atas ini di Indonesia?

Kembali Hadir Setelah Absen Lama

Sebagai informasi, sejak peluncuran Mi 11 Ultra, lini ponsel Ultra dari Xiaomi hanya tersedia di pasar Tiongkok atau hadir secara global namun tidak menyambangi Indonesia. Kali ini, Xiaomi memutuskan untuk membawa kembali seri Ultra ke dalam negeri dengan berbagai peningkatan teknologi yang diklaim dapat memenuhi kebutuhan pengguna ponsel premium.

Wentao Zhao, Country Director Xiaomi Indonesia, menjelaskan bahwa kehadiran Xiaomi 15 Ultra merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam menghadirkan inovasi terbaru bagi masyarakat Indonesia.

“Produk Ultra Xiaomi merupakan inovasi tertinggi dari Xiaomi. Jadi kami bertanggung jawab untuk membuat pengguna Indonesia dapat menikmati produk terbaik dari Xiaomi,” ujar Zhao dalam konferensi pers usai peluncuran di Jakarta, Kamis (13/3/2025).

Menurut Zhao, ada sejumlah faktor yang membuat Xiaomi sempat absen membawa lini Ultra ke Indonesia dalam beberapa tahun terakhir. “Dalam beberapa tahun yang lalu, karena banyak alasan lain, kami tidak membawa ponsel Ultra. Tahun ini kami mencoba sebaik mungkin untuk membawanya kembali,” tambahnya.

Pasar Flagship di Indonesia Semakin Berkembang

Selain misi perusahaan untuk menghadirkan inovasi, faktor utama yang mendukung kehadiran Xiaomi 15 Ultra di Indonesia adalah semakin berkembangnya pasar ponsel flagship dan premium di Tanah Air. Permintaan terhadap perangkat dengan kemampuan fotografi tingkat tinggi terus meningkat, sehingga Xiaomi melihat potensi besar di segmen ini.

Andi Renreng, Marketing Director Xiaomi Indonesia, mengungkapkan bahwa Xiaomi 15 Ultra hadir sebagai perangkat yang mengedepankan fotografi mobile dengan teknologi mutakhir.

“Xiaomi 15 Ultra merupakan puncak dari fotografi mobile,” kata Andi. Ia menjelaskan bahwa perangkat ini dilengkapi dengan kamera utama beresolusi 50 MP dengan sensor berukuran 1 inci, kamera telefoto 200 MP, serta tambahan aksesoris photography kit untuk meningkatkan pengalaman memotret pengguna.

Apakah Xiaomi 15 Ultra Akan Langka di Pasaran?

Banyak yang bertanya apakah Xiaomi 15 Ultra akan sulit ditemukan di pasaran seperti pendahulunya, Mi 11 Ultra, yang saat itu menjadi barang langka di Indonesia. Menanggapi hal ini, Andi mengatakan bahwa permintaan terhadap setiap produk Xiaomi memang selalu tinggi, tetapi strategi distribusi untuk setiap model berbeda-beda.

“Siapa sih pengguna dari Xiaomi 15 Ultra? Ini tuh adalah benar-benar buat fotografer profesional. Fotografer profesional yang mungkin penyebarannya di Indonesia juga sangat niche,” jelas Andi.

Dari pernyataan ini, terlihat bahwa Xiaomi 15 Ultra memang ditargetkan untuk segmen pasar yang lebih spesifik, khususnya mereka yang mengutamakan fitur fotografi profesional dalam sebuah ponsel. Dengan hadirnya perangkat ini di Indonesia, Xiaomi berharap dapat memberikan pengalaman fotografi terbaik bagi penggunanya sekaligus memperkuat posisinya di segmen flagship premium di Tanah Air.

Also Read

Tags

Leave a Comment